Selasa, 29 September 2015

Modal Minim, Keuntungan Maksimal

Modal seringkali menjadi pengganjal bagi sebagian orang yang ingin memulai usaha. Jika niat dan tekad sudah ada, tetapi modal tidak punya, maka bisnis tidak akan mulai. Modal menjadi bagian penting dalam berbisnis, tetapi bukan harus menjadi saklek berbisnis harus memiliki modal besar. Disini kita akan bahas beberapa peluang bisnis dengan modal minim. Diantaranya:

1. Sembako

Naluri manusia yang selalu lapar dan butuh makan sangat menggoda untuk membuka usaha ini. Ada istilah, selama manusia masih ada, bisnis makanan akan selalu laku. Berjualan keperluan makan sehari-hari memiliki prospek cerah untuk dijalankan.

2. Toko Kelontong

Usaha ini berjualan berbagai macam produk, berbeda dengan sembako, untuk toko kelontong ini lebih kepada memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari, misal aneka kebutuhan dapur, alat kebersihan, dan sebagainya. Tidak perlu mencari toko, cukup sediakan sedikit ruang di teras rumah Anda dan usaha sudah dapat berjalan.

3 Agen Pulsa Elektrik dan PPOB

Memiliki prospek yang bagus, karena saat ini semua orang memiliki handphone dan handphone selalu butuh pulsa. Apalagi dengan adanya smartphone, maka pemakaian pulsa pun akan meningkat pula. Selain pulsa, Anda juga bisa melengkapi dengan layanan PPOB untuk memudahkan masyarakat dalam bertransaksi guna pemenuhan kebutuhan hidup. Layanan isi terdiri dari payment PLN Group, Telkom, TV kabel/berlangganan, PDAM, kartu Pascabayar. Jadi masyarakat tidak perlu repot dengan mengantri di ATM atau datang langsung bank.

4. Gas Elpiji 3 Kg

Usaha yang langgeng karena sesuai dengan program pemerintah yang mengharuskan rumah tangga beralih ke gas, yang yang sebelumnya menggunakan minyak tanah. Jika dibandingkan dengan minyak tanah, gas ini lebih hemat dan murah, selain tentunya kepraktisan dalam sisi penggunaan.

5. Isi Ulang Galon Air Mineral

Sama seperti manusia butuh makanan, kebutuhan air minum selaras dengan kebutuhan akan makanan. Apalagi dengan kondisi daerah perkotaan yang air tanahnya mulai tercemar. Kemudian juga dengan harga yang lebih murah dari harga isi ulang air mineral asli pasti konsumen akan berpaling.

Itulah sedikit contoh dari beberapa usaha dengan bermodal minim. Ingat, modal minim belum tentun keuntungan juga minim, asal usaha ini berjalan dengan lancar dan kontinyu, maka niscaya keuntungan yang besar pun tidak bisa dihindarkan.
Sumber : smart bisnis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar